Solusi Terbaik Cara Meringankan Android saat Bermain Game

Banyaknya pilihan smartphone saat ini memberikan kebebasan pengguna untuk memilih gadget sesuai dengan kebutuhan. ada yang menggunakan smartphone untuk chatting, ada untuk Style, ada untuk bermain game, ada untuk bisnis, kesimpulannya gadget termasuk salah satu kebutuhan Primer manusia zaman ini. dari segi harga, smartphone pun memiliki varian, dari harga termurah Rp 300.000,- sampai tertinggi saat ini yaitu Rp 65.000.000,- patutlah Smartphone menjadi barang yang penting.


terlepas dari semua itu, tinggi atau murahnya smartphone, bagi seorang gamer hanya memandang dari Speknya saja. karena smartphone ditujukan untuk bermain game, maka handphone tersebut haruslah memiliki kemampuan yang sesuai dengan game yang akan dimainkan. akan tetapi perkembangan game di Google Play android begitu pesat, sehingga meminta spek yang lebih tinggi setiap update nya. namun kendala justru timbul dari smartphone itu sendiri "seharusnya Smartphone yang anda gunakan mampu untuk menjalankan game tersebut, namun karena suatu hal, ia pun tak mampu menjalankannya". jangan dipaksakan karena akan berakibat fatal seperti gambar dibawah ini (ilustrasi).



berdasarkan kasus diatas, berikut solusi yang saya dapat berikan :
1. Jangan Menggunakan Aplikasi mempercepat Ram Karena itu akan menambah Beban Saja.
Solusi terbaik untuk meringankan ram adalah mengurangi bukan menambahkan. masuk Pengaturan > aplikasi
dari situ anda bisa menonaktifkan atau "disable" aplikasi yang Run di memory agar tidak memberatkan anda saat menjalankan game nantinya.
2. Hapus Cache
Cache berfungsi sebagai tempat penyimpanan sementara data dari aplikasi yang kita buka agar mudah di cari secara cepat . namun cache biasanya memakan Ram karena makin banyak isi cache maka makin besar pula ram yang akan digunakan. untuk itu sebelum anda memulai game lebih baik menghapus cache terlebih dahulu agar lebih maksimal. secara manual Cache dapat dihapus dari pengaturan > aplikasi > lihat aplikasi 1 per 1 untuk menghapus cachenya. namun sebab itu langkah yang dilakukan sangatlah "Ribet". solusinya dengan menginstall aplikasi penghapus cache, setelah itu tetap kelangkah nomor 1 yaitu menghentikan jalannya aplikasi tersebut setelah cache dibersihkan.
menghapus cache tidak akan menghapus DATA
salah satu aplikasi penghapus cache
 
3. Mengurangi Aplikasi Terinstall
Ternyata besarnya memory internal atau external berpengaruh terhadap lancarnya bermain game. karena lambatnya pembacaan data dalam memory membuat game akan berjalan lambat, untuk itu solusinya "uninstall" beberapa aplikasi yang dianggap tidak perlu, atau jika semua aplikasi dirasakan perlu, pisahkan lah smartphone untuk bermain game dan untuk kegiatan lain, karena bermain game dengan resolusi dan grafis tinggi tidak bisa digandeng dengan banyak aplikasi jika spek smartphone anda tidak begitu memadai.

4.Terakhir! , menyesuaikan Spek Smartphone dengan Game yang akan di Install
Ini solusi terakhir yang saya dapat berikan kepada anda yaitu sesuaikanlah spek dari smartphone anda dengan game yang akan di install. tidak mungkinkan game yang meminta ram minimal 2 gb akan jalan di android dengan ram 1 gb. itu akan membuat aplikasi tersebut "force Close", jadi cari tahu dulu spek game tersebut sebelum anda bermain, jangan sampai kuota terbuang percuma.

Itulah informasi yang dapat saya berikan tentang "solusi Terbaik Cara Meringankan Android saat Bermain Game". Mudah-mudahan memberikan dampak yang baik untuk pembaca. Jangan lupa subscribe dan like fanspage kami, terima kasih.


SUBSCRIBE TO OUR NEWSLETTER

Seorang Blogger pemula yang sedang belajar

1 Response to "Solusi Terbaik Cara Meringankan Android saat Bermain Game"

  1. sangat bermanfaat , ditunggu kunjungan baliknya di www.masegi.org

    ReplyDelete