Tips EPIC bermain Game APAPUN

Kali ini saya akan membagikan Tips untuk Jago Bermin Game APAPUN, mulai dari Mobile Legends, Arena Of Valor, Dota 2 , PUBG , Point Blank , Coundition Zero dan lain sebagainya atas nama game.

Ditahun 2018 banyak bermunculan konten-konten tentang game, dan rata-rata video tersebut disambut hangat oleh para menonton yang mengakibatkan melejitnya atau meningkatnya Subscrible dari Creator nya. Dibalik semua itu tentu tidak terlepas dari kemampuan dan skill dari Player tersebut karena tidak mungkin jika seorang pemain akan terkenal namun kemampuan dalam bermain gamenya sangatlah Kurang.

Youtube - selain untuk membagi ilmu tentang bagaimana cara bermain game agar lebih epic juga menjadi tempat para player untuk menghasilkan pundi-pundi uang dari manfaat menjadi player game.

Perkembangan Game saat ini membuat game tidak lagi dimainkan untuk menghibur diri, namun lebih dari itu game telah menjalar hingga menjadi mata pencaharian beberapa orang

Bagaimana tidak orang akan tertarik dengan sebuah kata GAME, sebab selain bisa menghilangkan stress dan membuat santai disaat waktu bosan, bisa juga menghasilkan uang dari sebuah Game. Saat ini selain PC game, ternyata dinamika grafis permainannya dan keseruan nya juga didapat di Smartphone, jadi kalian yang bosan dirumah saja alias menggunakan Televisi sebagai media visual, sekarang kalian bisa bermain Game di Smartphone kalian, tentu lebih portable.

Apakah Kalian Tertarik dengan GAME? apakah kalian mau mencoba menjadi player Epic dalam game? , berikut TIPS JAGO BERMAIN GAME APAPUN ITU versi abrionaldi.com

1. FOKUSKAN DIRI MENGUASAI 1 (SATU) GAME
hal ini sangat penting, sebab hal paling utama sebelum kita menjadi seorang Player Pro dalam sebuah game, paka kita perlu untuk menseriuskan sebuah game tersebut, agar setiap rahasia baik itu MAP maupun skill dari setiap hero yang ada bisa kalian kuasai dengan maksimal.

Janganlah kalian ragu nantinya memainkan game, kalau semua game kalian mainkan memang akan lebih menghibur, namun jika tujuannya menjadi seorang player PRO maka butuh yang namanya FOKUS

2. FOKUS PADA 1 (SATU) KARAKTER
Penguasaan Karakter merupakan KUNCI POKOK dalam setiap kemenangan didalam sebuah game nantinya. penguasaan ini terdiri dari unsur memahami skill, memahami posisi war, memahami kekuatan karakter, dan memahami item yang tepat untuk karakter tersebut, ini merupakan hal yang paling diperhatikan disetiap permainan

Sebagian orang menggunakan karakter sesuai dengan kebutuhan team, ini TEPAT, namun jika kalian telah menguasai banyak karakter, kalau kalian pemula, cobalah menguasai beberapa karakter saja terlebih dahulu sebelum melangkah lebih banyak.


3. BELAJAR DARI KEKALAHAN
Bukan berarti jika kalian kalah dalam bermain maka kesimpulannya kalian tidak bisa bermain game, itu namanya gampang menyerah atau menyerah sebelum berjuang. Yang namanya sebuah perjuangan tentu tidak terlepas dari kekalahan, player paling hebat pun pasti mengalami sebuah kekalahan.

Namun yang menjadi titik Epic comback kekuatan pada diri kita adalah bagaimana kita bisa mengendalikan diri dan mempelajari dari setiap kekalahan yang tadinya kita rasakan. pengalaman itu nantinyalah akan menjadi cambuk suatu kemenangan dan meningkatkan kemampuan pola pikir kita, karena dengan kekalahan kita akan mempelajari kekurangan dari skill ataupun kemampuan kita, sehingga dengan kekalahan pula kita bisa menjadi lebih baik dan menutupi kekurangan tersebut.

4. BAGI WAKTU BERMAIN 
Kebanyakan Player lupa dengan point ini, sebab saking seriusnya bermain sampai-sampai lupa waktu, Resikonya ?

Tentunya resikonya akan lebih bahaya lagi, sebagai contoh lupa makan karena bermain, bukannya kalian akan bertambah hebat dalam bermain game melainkan akan tambah bodoh dalam bermain, Kenapa Seperti itu ?

Otak membutuhkan Asupan Gizi, dan Tangan juga butuh istirahat, begitu juga bagian tubuh lainnya. Dalam bermain game tentunya otak akan bekerja lebih keras ketimbang kita waktu santai, sehingga jika tidak dicukupi gizi nya tentunya daya kerja otak akan menurun.

Maka Kenapa Kalian Harus Membagi Waktu Bermain,? agar kemampuan kalian nantinya bisa meningkat dengan cepat tanpa harus meninggalkan Sekolah jika kalian masih pelajar, Kuliah jika Kalian seorang Mahasiswa dan Kerjaan jika kalian seorang kepala keluarga.

Itulah 4 Tips Penting untuk menjadi Player PRO Versi saya, kalian bagaimana? kalau ada tambahan silahkan tuliskan di kolom komentar, dan Terima kasih.

SUBSCRIBE TO OUR NEWSLETTER

Seorang Blogger pemula yang sedang belajar

0 Response to "Tips EPIC bermain Game APAPUN"

Post a Comment